Personil Polsek Indralaya Giat Pengaturan Jalan dan Lalu Lintas Titik Rawan Kemacetan ( STRONG POINT). - WARTA GLOBAL SUMSEL

Mobile Menu

Pendaftaran

Klik

More News

logoblog

Personil Polsek Indralaya Giat Pengaturan Jalan dan Lalu Lintas Titik Rawan Kemacetan ( STRONG POINT).

Selasa, 11 Februari 2025

Indralaya ,Ogan Ilir Wartaglobal.id

personil Polsek Indralaya melaksanakan kegiatan pengaturan jalan dan lalu lintas di beberapa titik rawan kemacetan di wilayah tersebut. Kegiatan yang dikenal dengan istilah "strong point" ini bertujuan untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat, khususnya di area yang ramai lalu lalang kendaraan, seperti depan sekolah-sekolah yang ada di Indralaya.Rabu,(12/02/2025) pukul 06.30 Wib.

Lokasi kegiatan pengaturan jalan dan lalu lintas mencakup dua persimpangan utama, yakni persimpangan depan SMP Negeri 1 Indralaya dan persimpangan depan SMA Linggua Prima. Kedua lokasi tersebut dikenal sering padat kendaraan terutama pada jam masuk sekolah, sehingga pengaturan lalu lintas sangat diperlukan untuk mengurangi potensi kemacetan.

Dalam kegiatan tersebut, selain melakukan pengaturan lalu lintas, personil Polsek Indralaya juga melakukan penegoran terhadap beberapa pengemudi sepeda motor yang kedapatan tidak mengenakan helm. Hal ini menjadi salah satu bagian dari upaya meningkatkan kesadaran pengendara akan pentingnya keselamatan berkendara di jalan raya.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat yang melintas, serta meminimalisir kemacetan yang sering terjadi pada jam-jam sibuk seperti pagi hari. Pengaturan ini juga menjadi bagian dari upaya kepolisian untuk menciptakan suasana lalu lintas yang tertib dan lancar di area sekitar sekolah.

Kegiatan pengaturan jalan dan lalu lintas ini berlangsung hingga pukul 07.30 WIB dan berjalan dengan lancar tanpa adanya gangguan yang berarti. Selama kegiatan berlangsung, situasi di lapangan tetap aman dan kondusif, dengan masyarakat terlihat patuh pada aturan yang diberlakukan oleh pihak kepolisian.

Kapolsek Indralaya, AKP Junardi, S.H., M.A.P., dalam keterangannya menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Indralaya untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat, sekaligus mengantisipasi terjadinya kemacetan atau kecelakaan lalu lintas di sekitar sekolah-sekolah pada jam-jam sibuk.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kesadaran pengendara untuk tertib berlalu lintas semakin meningkat, sehingga terwujudnya keselamatan di jalan raya dapat tercapai dengan baik. Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi contoh positif bagi masyarakat dalam mendukung terciptanya situasi lalu lintas yang aman dan tertib di wilayah Indralaya.

(BUSTANTO)

KALI DIBACA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar