Indralaya Utara – Ogan Ilir- Sumsel wartaglobal.id
Personel Polres Ogan Ilir bersama Polsek Indralaya melaksanakan pengamanan rangkaian ibadah Perayaan Natal menyambut Tahun Baru 2026 di Gereja GBT (Gereja Bethel Tebernakel), Desa Payakabung, Kecamatan Indralaya Utara, Kabupaten Ogan Ilir, Kamis (1/1/2026) pagi.
Kegiatan ibadah yang dimulai sekitar pukul 09.00 WIB tersebut dipimpin oleh Pendeta Yusak Purwanto dengan mengusung tema Natal “Sinar Pagi Merawat”, serta diikuti oleh kurang lebih 30 orang jemaat.
Adapun rangkaian ibadah meliputi prosesi, salam dan pujian, doa pembuka, pembacaan Kitab Suci, khotbah, doa, pengakuan dosa serta persembahan. Seluruh rangkaian ibadah berjalan dengan khidmat dan penuh kebersamaan.
Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan jemaat, pengamanan dilakukan secara terbuka dan tertutup oleh personel Polres Ogan Ilir dan Polsek Indralaya yang dipimpin langsung oleh Perwira Pengendali (Padal) AKP Yulius.
AKP Yulius menyampaikan bahwa pengamanan dilakukan sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat. “Pengamanan ini kami laksanakan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada jemaat dalam menjalankan ibadah Natal serta menyambut Tahun Baru 2026. Alhamdulillah, hingga saat ini seluruh rangkaian ibadah berjalan aman, tertib, dan kondusif,” ujar AKP Yulius.
Ia juga menambahkan bahwa personel disiagakan guna mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas serta memastikan situasi tetap kondusif selama kegiatan berlangsung.
Selama pelaksanaan ibadah, situasi di sekitar Gereja GBT terpantau aman dan terkendali. Tidak ditemukan adanya gangguan keamanan, dan jemaat dapat melaksanakan ibadah dengan khusyuk hingga selesai.
Pengamanan kegiatan ibadah ini merupakan wujud komitmen Polres Ogan Ilir dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta memperkuat toleransi antarumat beragama di wilayah Kabupaten Ogan Ilir, khususnya pada momentum perayaan Natal dan menyambut Tahun Baru 2026.
(Najamudin)
KALI DIBACA



.jpg)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar